[Bab 1 - Bagian 4] Konsep dan Prinsip Akuntansi

image by ceritadarideker.blogspot.com


Prinsip Akuntansi yang berlaku hukum (Generally Accepted Accounting Principles/GAAP) adalah prinsip-prinsip dan konsep-konsep yang digunakan oleh para Akuntan dalam menyusun Laporan Keuangan. Di Indonesia disebut dengan Standar Akuntansi Keuangan (SAK).

GAAP/SAK ini perlu karena para pemakai dari laporan dapat membandingkan keadaan keuangan perusahaan dan hasil operasi antara perusahaan dengan perusahaan lainnya. Badan yang berwenang untuk menyusun GAAP di Amerika Serikat adalah Financial Accounting Standars Board (FASB) atau di Indonesia adalah Komite SAK dari Ikatan Akuntansi Indonesia (IAI).

  • Contoh Konsep dan Prinsip Akuntansi

Konsep Kesatuan Usaha (Business Entity Concept) mengasumsikan bahwa suatu bisnis atau perusahaan sebagai satu kesatuan usaha harus dipisahkan dari pihak-pihak yang berkepentingan dengan bisnis atau perusahaan tersebut. Dengan demikian, proses mencatat, menggolong-golongkan, mengikhtisarkan, dan melaporkan data keuangan hanya dilakukan untuk transaksi yang berhubungan dengan kesatuan usaha tersebut.

Prinsip Biaya atau Harga Perolehan (Cost Principle) menentukan jumlah yang seharusnya dimasukkan dalam catatan akuntansi untuk pembelian barang dan jasa. Biaya atau harga perolehan meliputi harga beli yang tercantum dalam faktur dan ditambah dengan biaya-biaya lainnya yang berhubungan dengan pembelian, sampai barang dan jasa tersebut siap untuk dipakai atau dijual.

Baca juga: [Bab 1 - Bagian 5] Transaksi Perusahaan dan Persamaan Akuntansi


*Berdasarkan Referensi Buku: Ikhtisar Lengkap PENGANTAR AKUNTANSI edisi ketiga oleh FIRDAUS A. DUNIA

4 comments for "[Bab 1 - Bagian 4] Konsep dan Prinsip Akuntansi"

  1. makasih min atas artikelnya, penggunaan software akuntansi yang sering digunakan di perusahaan akan sangat mempermudah para akuntan dalam melakukan perhitungan pembukuan perusahaan.

    ReplyDelete
  2. Terima kasih atas penjelasan dan materinya terkait dengan konsep dasar dan prinsip dari akuntansi

    ReplyDelete

Silahkan Berkomentar Secara Bijak dan Sesuai Dengan Topik Pembahasan